Hai semuanya! Gimana kabarnya hari ini? Masih midweek, masih semangat kan? Hari ini aku mau bagi-bagi info menarik yang aku dapatkan beberapa minggu yang lalu. Jadi, beberapa minggu yang lalu aku mendapatkan kesempatan untuk menghadiri acara Oppo F1s Community Meetup. Acaranya cukup seru, soalnya aku nggak hanya mendapatkan info super menarik, tapi juga sharing experience langsung dari temen blogger yang mencoba Oppo F1s. Info menarik apa sih? Baca terus yuk!
Nggak pake basa-basi lagi ya, aku langsung mau ngomongin tentang keyennya Oppo F1s Selfie Expert! Untuk spesifikasi lengkapnya kayaknya temen-temen bisa google sendiri deh ya! Hahaha. Pada blogpost ini, aku lebih mau menekankan pada spesifikasi penting yang menarik buat kamu. Hayo, penasaran kan? Hehehe.
Spesifikasi yang kewl abes dari Oppo F1s Selfie Expert :
1. Finger Print!
Pasti kamu pada bingung kan? Apa coba yang kewl dari Finger Print? Smartphone lain juga punya fasilitas itu kali. Eits! Oppo F1s beda nih. Fasilitas Finger Print dari Oppo F1s bisa langsung membawa kamu ke aplikasi kesayangan kamu, sesuai dengan jari yang kamu daftarkan.
Contohnya nih ya : Jempol aku daftarin buat aplikasi Line, soalnya aplikasi yang paling aku sering pakai ya Line, maka ketika aku tempelin jempol ke touch-pad-nya bakal langsung buka aplikasi Line. Keyen banget nggak sih? Begitu pula dengan (misalnya) jari telunjuk yang aku daftarkan untuk aplikasi Instagram. Kamu bisa mendaftarkan lima jari kamu untuk aplikasi yang berbeda-beda. Ea! Bakal bikin hidup kamu makin efisien!
2. Selfie Expert!
Nah, ini adalah keuntungan utama yang kamu dapatkan kalo kamu pakai Oppo F1s. Kamera depannya 16 megapixel lho! Cuocok buangets buat kamu yang doyan selfie. Oppo F1s ini bisa ngets menjawab semua kegalauan kamu kalo mau selfie tapi cahayanya kurang terang, backlight, dan kegalauan lainnya. Nggak cuma itu aja, kamu nggak perlu pake app tambahan untuk memoles hasil foto kamu. Tanya kenapa? Soalnya, Oppo F1s ngerti banget apa yang kamu butuhkan, pilihan filternya ada banyak, langsung dari kamera Oppo F1s. Memorinya bakal lebih hemat!
3. 3 Slot!
Apa nih maksudnya? Oppo F1s menyediakan 3 slot kartu. Sekali lagi Oppo F1s menjawab permasalahan kamu. Sering kali, pada smartphone lainnya bisa dual simcard tapi slot kartunya cuma dua. Kamu jadi harus memilih mau pake dual simcard atau satu simcard dan external memory card. Oppo F1s bikin kamu nggak perlu milih, kamu bisa pakai keduanya! Dual Simcard + External Memory Card. Another problem solved!
Terlepas dari betapa kewl dan keyennya spesifikasi Oppo F1s yang sudah kujelaskan di atas, aku sukak banget sama desain Oppo F1s yang super stylish dan cocok ngets saat dipegang di tangan. Soalnya, buat aku smartphone yang stylish gitu ikut mendefinisikan identitasku. Bagaimana dengan kamu?
So, that’s practically what I want to say. Thanks for reading. I hope you find this post useful. I’ll see you soon!
W R I T T E N W I T H L O V E B Y
No comments:
Post a Comment