Friday, 9 October 2020

Ponds White Beauty



Hai semuanya! Hari ini aku mau bahas tentang serangkaian Ponds White Beauty Spot Less Glow. Seperti yang kalian lihat di atas, ada tiga produk, yaitu Ponds White Beauty Spot Less Glow Facial Foam, Skin Perfecting Cream, dan Instabright Tone Up Milk Mask. Yes, ini adalah upgraded formula product dari produk sebelumnya.


Oke, pertama-tama kita akan bahas dulu Ponds White Beauty Facial Foam. Pertama kali aku langsung notice kalau desain packaging-nya lebih menarik dari sebelumnya. Terdapat kandungan Vitamin B3+ untuk menyamarkan bintik hitam dan mencerahkan wajah; Rosehip Seed Extract sebagai sumber Vitamin A yang dapat menutrisi kulit; dan 4D Hyaluronic Acid Complex, yaitu zat aktif yang membuat kulit terasa lembut dan kenyal.

Setelah aku coba, teksturnya halus, padahal ditulis kalo ada kandungan Microexfoliating Technology. Ini dia yang bisa angkat sel-sel kulit mati dan bikin kulit kita lebih cerah. Busanya nggak terlalu banyak, dimana nggak bikin kulitnya jadi kering dan ketarik. Wanginya fresh!



Lanjut ke produk berikutnya, ada Ponds White Beauty Skin Perfecting Cream (ini untuk normal skin). Produk ini bisa kalian aplikasikan setelah toner atau serum, sebagai pelembab. Ponds White Beauty Skin Perfecting Cream menggunakan Smart-Tone Technology dimana teknologi khusus ini dapat menyesuaikan warna kulit.

Ada kandungan Gluta-Boost Essence, sebagai antioksidan yang bekerja 10x lebih efektif dari Vitamin C (menurut uji invitro). Meningkatkan antioksidan alami pada kulit (Glutathione) untuk mencerahkan wajah dan menyamarkan bintik hitam. Selain itu, ada kandungan Vitamin B3+ untuk mengurangi kekusaman dan membuat pori tampak lebih kecil; dan ada UVA/UVB filter.

Setelah aku coba, warna kulit jadi lebih merata karena ada Smart Tone Technology yang menyesuaikan warna kulit. Wanginya juga fresh, mirip dengan facial foamnya.



Nah, produk terakhir yang akan kita bahas adalah Ponds White Beauty Instabright Tone Up Milk Mask with Vitamin C. Ini adalah masker (sheet mask) pencerah untuk semua jenis kulit; punya kandungan Milk Essence dan Vitamin C untuk kulit tampak lebih cerah. Kandungan Milk Essence dan Hyaluronic dapat membuat kulit tampak lebih halus, lembab, cerah, dan bercahaya, sedangkan kandungan 40x Vitamin C dapat menyamarkan noda hitam dan noda bekas jerawat, juga menutrisi kulit agar terlihat lebih cerah.

Cara pakainya seperti sheet mask lainnya, dipakai pada wajah yang sudah dibersihkan, ditunggu 15-20 menit, setelah itu diangkat. Wanginya sama persis dengan wangi produk rangkai White Beauty lainnya. Essence-nya juga banyak sampai tumpah-tumpah.


Sampai sini dulu hasil review aku memakai serangkaian produk Ponds White Beauty. Buat temen-temen yang sudah cobain, yuk komen di bawah seperti apa yang kalian rasakan!


So, that’s practically what I want to say. Thanks for reading. I hope you find this post useful. I’ll see you soon!

W R I T T E N   W I T H   L O V E   B Y
 

No comments:

Post a Comment